Pages

Sabtu, 18 Mei 2013

Impian Studio : Paper For Everyone. #1

Salam Kreatif,


Semangat berkreativitas sahabat impian...  Impian Studio sekarang menjadi ruang belaljar dan bermain anak-anak para tetangga lho. Percaya nggak? Wuiihhh...lucu deh. Jadi, entah tahu dari mana, tiba-tiba ada dua anak yang datang ke studio untuk bermain, mereka bilang "Aku mau buat mainan." Hahahaha....spontan kami tertawa dan menyambut mereka dengan riang gembira. Setelah dua anak itu yang datang ke rumah, besoknya datang lagi dengan jumlah yang bertambah. Lalu besoknya bertambah lagi. Lalu besoknya ada orang tuanya yang ikut. Eh, besoknya lagi ada yang para pembantu rumah tangga membawa anak asuhannya datang ke rumah bersama temannya yang lain. Wow...ini sungguh di luar dugaan tim Impian Studio.

Mengapa kami kaget dan tidak menyangka? Karena dulu kami pernah punya impian bahwa ingin suatu hari nanti punya sanggar yang terbuka untuk warga sekitar. Namun kami belum tahu kapan terwujud, dan bagaimana caranya. Dan baru-baru ini ternyata tanda-tanda itu muncul perlahan-lahan. Mau lihat kegiatan mereka? Yuk, lihat foto-fotonya...



Ini dia kesenangan mereka...  Pulang sekolah langsung ke Impian Studio...


Semakin rame...


Dia lho yang paling rajin datang...


Bahkan mereka juga seneng berembug sebelum mengerjakan sesuatu...


Makin lama makin pinter dan terampil...


Ada yang seneng membaca, ada yang seneng mengerjakan papercraft, ada  juga yang seneng mendengarkan. Lucu deh...

Nah, ini juga nih...


coba lihat yang ini...  dia senengnya ikut kakaknya terusss....   ^_^



Nah, begitu deh sahabat impian...  Setiap ada mereka studio jadi meriah! Apalagi kalo denger mereka yang semangat bertanya ini dan itu, ingin bisa ini dan itu. Seperti punya generasi penerus. hahahahaha....   Jadi, masih belum ada impian yang nggak mungkin bisa terwujud kan? Mari terus berimpian!



Salam kreatif,
Impian Studio in love...   ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar